Custom Search

8 Tim Finalist PBIC 2018 - Point Blank Internationl Championship

Lengkap sudah 8 tim finalist PBIC 2018 yang akan bertanding pada turnament berkelas dunia tahun ini yaitu PBIC atau Point Blank International Championship !! Sebelumnya saya sudah memberikan informasi tentang, event pb evolution top frag no death, server maintenance 23 oktober 2018, dan beberapa informasi seperti cara menggunakan oa 93, cara menggunakan p90 ext dan bahkan cara menggunakan sniper di pb serta cara menggunakan kriss sv pb. PBIC 2018 akan memperebutkan uang tunai sebesar $50,000 atau sekitar Rp. 600 Juta !! Fantastis sekali yah, main game bikin hati senang dan kalau menang dapat hadiah ratusan juta. Auto Fix jadi player eSport pb dah !!! Dan berikut ini adalah 8 Tim Finalist PBIC 2018, sebagai berikut :

1. INDONESIA - RRQ Endeavour ( CHAMP PBIC 2017 )
Sebagai juara PBIC 2017 tahun kemarin, apakah Team RRQ Endeavour mampu mempertahankan tahtanya sebagai team esport pb terhebat di dunia pada PBIC 2018 mendatang ?? Kepoin Team RRQ disini ⇨ TEAM RRQ.

2. BRAZIL - Juventus
Team Peringkat 7 pada PBWC 2018 atau Point Blank World Championship 2018 kemarin, kini team JUVENTUS akan kembali menunjukkan aksinya, mampukah mereka menjadi Champion pada PBIC 2018 mendatang ? Kepoin Team Juventus disini ⇨ TEAM JUVENTUS ESPORT

3. FILIPINA - Pogiz.RascaL Gaming
Team ini adalah team yang nantinya wajib di antisipasi karena gaya permainan mereka baru terlihat saat pertarungan regional atau PBNC PHILIPPINES dan berhasil sebagai wakil PHILIPPINES di ajang PBIC 2018 mendatang,  Kepoin Team Rascal disini ⇨  Team Pogiz.RascaL Gaming

4. RUSIA - AOEXE
Team ini adalah team juara hampir di setiap turnament berkelas dunia, team ini menjadi wakil tetap dari negara beruang merah tersebut. Dan terbukti sebagai juara ke 2 di PBIC 2017 kemarin. Kepoin Team AOEXE  ⇨ Team AOEXE

5. THAILAND - Signature.PB
Siapa yang tak kenal dengan team yang hampir sama dengan dengan team aoexe ini, sering menjadi juara dan jadi wakil negara thailand dan membuktikan diri sebagai Champion pada PBWC 2017. Kepoin Team Signature.PB ⇨  Team Signature.PB

Berikut Video wajah-wajah anggota tim finalist PBIC 2018 mendatang !! Tolong jangan lupa di subscribe :



6. AMERIKA LATIN - PantaWALON e-Sports
Wajar saja mereka menjadi wakil dari amerika latin, mengingat amerika latin merupakan kumpulan dari beberapa negara seperti peru, argentina yang kita kenal dengan PB Kaybo !! Mari kita kepoin Team PantaWalon eSport disini  ⇨ Team PantaWalon e-Sports

7. TAIWAN - tRusH_Skr
Taiwan merupakan bagian dari RRC dan saat ini menjadi sebuah negara republik dan kedaulatan negaranya diakui beberapa negara saja. Dan hebatnya dengan luas negara yang hanya mencapai 36.193 km², taiwan mampu menjadi salah satu kota dengan gemerlap malam ala negara eropa loh. Dan tahun ini team point blank mereka kembali di tunjuk dan di berikan kesempatan menjadi salah satu negara yang ikut serta di PBIC 2018 sejak kemunculan point blank yang di publish oleh PB Gravity Mari kita kepoin Team tRusH_Skr disini ⇨ Team tRusH_Skr

8. TURKEY & AZERBAIJAN - World Judge ESC
Team yang menjadi peringkat ke 6 pada PBIC 2017 kembali ingin menunjunkkan aksinya tahun ini, mari kita saksikan dan kepoin Team WJE disini ⇨ Team World Judge ESC



Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda Dengan Sopan Dan Bijak !!

Translate This Blog

GamersFPS Youtube

Artikel Terbaru

Recent Posts Widget

Submit Url

free website promotion SubmitX.com